jam

26/07/11

kue buat sahabat

Kue Wafer Cheese Cookies

Bahan pembuatan kue :

300gr mentega
125 gula bubuk
½ sdt vanili
2 kuning telur
50 gr fresh cream
100 gr cheddar cheese (parut)
110 gr parmesan bubuk
500 gr terigu
1 sdt baking powder
250 gr wafer, potong


Olesan :
5 kuning telur
1 sdm air
½ sdt minyak
Pewarna beberapa tetes, kalau suka

Taburan :
Keju cheddar parut secukupnya

Cara membuat :
1. Kocok mentega dan gula hingga mengembang, masukan kuning telur, kocok kembali hingga rata.
2. Masukan tambahkan fresh cream dan keju parut serta parmesan aduk rata, tambahkan tepung terigu, aduk perlahan hingga benar2 tercampur rata.
3. Giling adonan + 3 mm, atur wafer diatasnya, kemudian gulung dan potong2. Atau giling adonan setebal 3 mm sesuai ukuran wafer (jika memakai wafer ukuran mini)
4. Susun di atas loyang, olesi dengan kuning telur, taburi dengan keju parut
5. Panggang dengan suhu 150°C selama 30 menit, turunkan suhu panggang kembali selama 10 -15 menit.
6. Angkat dan dinginkan, simpan di wadah yg tertutup.


Putri Salju dengan Mede

Bahan:
300 gr tepung terigu
150 gr kacang mede disangrai ditumbuk halus
100 glr gula halus
250 gr margarine dibekukan lalu potong-potong
150 gr gula donat + ¼ sdt vanili

Cara membuat:
Campur terigu, kadang mede halus, gula dan margarine jadi satu, lalu remas-remas dengan angan sampi adonan tercampur rata
Bulatkan adonan, lalu simpan dalam lemari pendingin selama 30-60  menit
Ambil 1-2 sd teh adonan bulatkan bentuk seperti bulan sabit.
Letakkan di atas loyang tanpa dioles margaine
Panggangn dengan oven panas 150 o Celcius. Setelah matang angkat lalu dinginkan, gulingkan dalam gula donat

Putri Salju dengan Keju

Bahan 250 gr margarine
50 gr gula halus
1 kuning telur
75 gr keju cheddar
325  tepung terigu

Caranya:
Seperti membuat kue kering pada umumnya

Putri Salju dengan Kacang Tanah

Bahan:
370 gr mentega tawar
100 gr gula bubuk
450 gr tepung terigu
150 gr kacang tanah sangrai, tumbuk kasar
Taburan 200 gr gula donat
Cara membuat:


Kue Kering Nastar Selai Nanas

Bahan Kue Kering Nastar Selai Nanas adalah sebagai berikut
tepung terigu 250 gram
tepung maizena 25 gram
susu bubuk 1 sendok makan
mentega 175 gram
gula halus 50 gram
telur 4 butir, 3 untuk adonan, dan 1 untuk olesan
cengkeh 50 gram, untuk hiasan
Bahan selai nanas
nanas 1/2 buah, parut
gula pasir 100 gram
garam 1/2 sendok teh
cara membuat kue kering nastar selai nanas adalah sebagai berikut
1. Selai nanas = rebus nanas parut, gula pasir, kayu manis, dan garam hingga agak mengering, aduk hingga berbentuk selai.
2. Nastar = campur tepung terigu, tepung maizena, dan susu bubuk lalu ayak. kocok mentega, gula halus, dan kuning telur hingga lembut
3. Campurkan semua adonan, aduk rata menggunakan spatula hingga adonan bisa dibentuk.
4. Ambil adonan, bentuk bulatan yang diisi selai nanas. hiasi atasnya dengan cengkeh lalu olesi dengan kuning telur
5. Letakkan di atas loyang yang sudah diolesi margarin secukupnya, panggang selama 25 menit.



Yoghurt Cookies

Bahan :
600 gr mentega mix ( 2 : 1)
800 gr terigu
200 gr oatmeal yang diblender halus
6 kuning telur
350 gr gula halus
200 gr cashew cincang agak halus
1 sdt essence strawberry
200 cc yoghurt plain, bagus kalau dapat yang thick and creamy.
1 sdt baking powder
1 sdt baking soda
1 sdt emplex ( perenyah kue) tambahan saja bila suka.

meringue :
100 cc putih telur
350 gr gula halus
1 sdt air jeruk
beberapa tetes pewarna rose.
( rasa meringue ini harus agak kecut, bila dirasa kurang kecut bisa ditambahkan air jeruknya.)

Caranya :

Kocok mentega dengan telur dan gula halus, masukkan yoghurtnya.
Campurkan terigu, kacang cashew dan oatmeal lalu baking soda dan baking powdernya.
campurkan kedua bahan diatas, giling 1/2cm tebalnya dan cetak dengan cetakan kue kering, oven pada suhu 160'C selama 20 menit.
keluarkan beri meringuenya, oven kembali 15 menit.

Catatan : diberi penambahan emplex pada adonan karena adonan ditambahkan cairan( yoghurt) supaya lebih mudah matang dan kering serta renyah.
Almond Cashew Cookies
Bahan :

200 gr cornflakes diblender
150 gr oatmeal diblender
200 gr cashew nut dioven 3/4 matang dan dicincang agak halus
600 gr mentega mix ( 2:1)
400 gr gula halus
4 kuning telur
1/2 cup labneh/cream cheese
800 gr terigu
1 sdt baking powder
1 sdt baking soda
1 sdt essence walnut/almond/vanilla
1 sdt emplex/perenyah kue kering
meringue coklat
almond iris yang sudah dioven sebentar.

cara membuat :

Kocok mentega dengan gula halus dan telur, masukkan labneh aduk rata.
Campurkan terigu, baking soda, baking powder, kacang cashew , oatmeal dan cornflakes, campurkan pada campuran mentega.
Giling dengan ketebalan 1/2 cm, cetak dengan cetakan kue kering.
Dibakar dengan suhu 160'C dan selama 20 menit.
Keluarkan beri meringue coklat dan hias dengan almond.
Oven lagi 15 menit, keluarkan dan dinginkan.

meringue coklat :

50 gr coklat bubuk
500 gr gula halus
100 gr putih telur
1/2 sdt cuka/air jeruk
kocok semua bahan sampai kental dan masukkan dalam spuit, spuitkan pada kue.

catatan :
Ditambahkan emplex karena dalam adonan diberi cairan/labneh/cream cheese, tapi dengan suhu dan lama pemanggangan yang tepat juga bisa didapat hasil yang oke tanpa harus ditambahkan perenyah kue.
Soda kue juga sudah membantu kue menjadi renyah.

Custard Cookies

Bahan :
500 gr mentega mix ( 1:1)
350 gr gula halus
4 kuning telur
1/2 sdt vanilla bubuk
160 gr custard powder
640 gr terigu
80 gr maizena
100 gr chocolate chips yang mini untuk hiasan tengahnya.
cetakan jamtart dari Malaysia.

caranya :

Kocok mentega dengan gula dan telur.
Masukkan terigu, custard, maizena dan vanilla.
Aduk rata, dan giling tipiskan, lalu dicetak dengan bentuk bunga/cetakan Jamtart.
Bakar dalam oven 160' selama 20 menit.

Chocolate Ginger Cookies

Bahan :

350 gr mentega ( 2:1)
400 gr gula halus
2 telur utuh
120 ml molases/maple syrup
450 gr terigu
50 gr coklat bubuk
1 sdt jahe bubuk
1 sdt bumbu spekuk
1 sdt kayu manis bubuk
20 gr baking soda
1 sdt garam
100gr cashew nut dioven 3/4 matang dicincang agak halus.
100gr walnut oven 1/2 matang dicincang halus
100gr kacang pistas, oven juga 1/2 matang dan cincang kasar.
200 gr gula halus.

Cara :
Panaskan oven 350
Kocok mentega, gula, telur dan molases sampai tercampur rata.
Campurkan terigu, coklat bubuk, soda,garam dan bumbu2, ayak.
Masukkan kedalam campuran mentega, aduk rata.
Buatlah bulatan sebesar 2 cm, dan gulingkan pada gula halus dan letakkan pada loyang.
Bakar selama 10 - 15 menit saja dan biarkan tetap diloyang sampai dingin.


Nastar Ketawa

Bahan :

800 gr terigu
200 gr gula halus
150 gr keju parmesan
6 kuning telur
600 gr mentega mix ( 4:1)
50 gr susu bubuk
1 sdt soda kue
2 kuning telur untuk olesan

Nanas :
3 buah nanas, diblender terus dimasak dengan cengkeh 2 bh dan kayumanis 3 cm sampai agak mengering. Angkat rempahnya.
masukkan 200 gr gula pasir, kalau seneng manis boleh ditambahkan, masak sampai agak mengering, tapi jangan terlalu kering karena masih akan dioven.

Caranya :
Mentega dikocok dengan gula halus, keju dan telur.
Campurkan terigu, susu dan soda kue.
Campurkan kedua bahan tsb, uleni dengan mixer hingga campur.
Giling dan cetak bentuk bunga yang tengahnya ada cekungannya untuk tempat nanasnya.
Olesi kuning telur . bakar 30 mt dengan api 160'C.
Keluarkan dari oven, spuitkan nanas yang sudah matang tadi, bakar lagi 20 menit.

Mix Nut Cookies

Bahan :

500 gr mix nuts ( kacang macadamia, hazelnut, pistas, almond dan cashew dioven setangah matang lalu cincang kasar)
200 gr oatmeal diblender halus
600 gr mentega mix ( 3:1)
500 gr terigu
100 gr gula halus
250 gr moscovado sugar/brown sugar biasa juga bisa.
6 kuning telur.
100 cc cream cair
1 sdt soda kue
1/2 sdt garam.
1 sdt essence almond

Cara :
kocok mentega dengan kuning telur dan gula halus dan brown sugar sampai putih.
campurkan terigu, oatmeal halus dengan soda kue dan garam.
Masukkan pada campuran mentega, campuran terigu, kacang mix, juga cream cair, terakhir essencenya.
Masuukan pada piping bag tanpa mata spuitnya, potong kira2 1 cm, dispuit pada loyang. ( kue ini drop cookies).
Bakar dalam api 160'C selama 15 - 20 menit.
Waktu dikeluarkan masih agak lemas, diamkan dalam loyang sampai loyang dingin, kue akan mengeras sendiri.

Batang Kenari

Bahan :

500 gr mentega mix ( 2:1)
800 gr terigu
6 kuning telur
450 gr gula halus
300 gr kenari cincang agak halus yang sudah disangrai ( disangrai dulu baru dicincang)
1 sdt soda kue
1 sdt almond essence
2 kuning telur untuk olesan
kenari cincang kasar untuk taburan diatasnya.
200 gr cooking coklat ditim.
100 gr kacang almond pasta.
1 sdt almond essence
( kalau tidak ada almond paste bisa juga digunakan almond yang diblender halus sekali dengan diberi gula bubuk 1 sdm)

Cara :

Kocok mentega dengan gula halus dan kuning telur sampai campur betul.
Ayak campuran terigu dengan soda kue.
Campurkan kedua bahan tsb, tambahkan kenari cincang dan almond essence.
Giling setebal yang disukai, cetak bentuk batang , olesi kuning telur dan atur rapih kenari cincang kasar , oven di api 160'C selama 30 menit.

Campurkan coklat leleh dengan almond paste dan juga essence almond, oleskan pada kue yang sudah dingin, tumpuk menjadi satu kuenya dengan bagian yang ada kenarinya dibagian luar.

Nescafe Cookies

Bahan :
400 gr gula bubuk
50 gr coklat bubuk
500 gr terigu
700 gr mentega mix ( butter : margarine= 2:1)
3 sdm kopi instant ( nescafe) dicairkan dengan 1 sdm air panas sisihkan.
3 sdm susu bubuk
5 telur pisahkan
1 sdt soda kue

Cara membuat :

Pisahkan telur.
Campurkan terigu, coklat bubuk, susu bubuk, dan soda kue lalu ayak.
Kocok mentega, kuning telur, kopi seduh, dan gula halus/bubuk sampai tercampur betul.
Kocok putih telur tersendiri sampai soft peak, masukkan kedalam adonan mentega, mixer lagi, sampai tercampur rata, baru masukkan campuran tepungnya.
Di spuit panjang2 seperti bentuk kattetong, atau dicetak pada loyang kattetong/lidah kucing.
Bakar selama 20 menit, keluarkan beri topping berupa meringue, oven lagi 20 menit.

Meringue :

Kocok putih telur 150 cc dengan gula halus sebanyak 400 gr, kasih 1/4 sdt air jeruk.
Kocok sampai kental, lalu dispuitkan keatas kue kering.

Wijen Keju

Bahan :

200 gr keju Edamer
100 gr keju parmesan
400 gr mentega mix ( campuran dari butter:margarine = 3:1)
650 gr terigu
4 kuning telur
1 sdt baking powder
1 sdt soda kue
wijen yang sudah disangrai setengah matang.
2 kuning telur untuk olesan

Cara membuat :

kocok mentega dengan keju dan telur sampai tercampur dengan baik, kalau bisa dengan mixer.
Campur terigu, baking powder dan baking soda lalu ayak bersama2.
Campurkan kedua bahan, jangan terlalu diuleni, kalau ada pakai mixer besar supaya hasilnya lebih renyah, tidak terlalu banyak kena tangan.
Giling setebal yang disukai lalu cetak kebentuk yang disukai.
Bakar dalam oven suhu 160'C, selama 45 menit.

Archives

 Bahan:
225 gr terigu
20 gr coklat bubuk
1 sdm susu bubuk
* 175 gr gr mentega
125 gr gula halus
1 butir kuning telur
coklat chip secukupnya
Kenari cincang

Cara membuat:

- Masukkan mentega, gula halus, dan kuning telur, kocok sampai naik.
- Lalu masukkan terigu coklat bubuk dan susu bubuk, sambil dikocok.
- Setelah merata, masukkan Chocolate chip dan kenari cincang.
- Panggang dengan api kecil.

Note:

* Biar lebih enak, kamu bisa ganti mentega tersebut dengan:
100 gr Golden Cream
75 gr Blueband
- Chocolate chip dan kenari bisa kamu taruh sebagai hiasan atau hanya campuran saja. Sesuai selera.

Bahan:
200 gr Gula halus
200 cc putih telur
250 gr mentega ( Blue Band)
250 gr terigu
1 sdm susu bubuk
vanili secukupnya
1 sendok teh cokelat bubuk
Cara membuat:
- Masukkan mentega, dikocok sampai putih.
- Lalu masukkan gula halus dikocok lagi sampai naik.
- Kemudian masukkan vanili, putih telur, terigu, dan susu secara bergantian, kocok.
- Ambil seperlima adonan. Tambahkan cokelat pasta.
- Semprotkan adonan kuning ke cetakan lidah kucing, kemudian semprotkan lagi adonan cokelat di atasnya.

Bahan:
150 gr keju Edam
700 gr terigu
500 gr Blue Band
4 butir merah telur
1 butir putih telur
garam
Keju Chedar untuk ditaburi
Cara membuat:
- Aduk Blue Band dan garam sampai tercampur dan tidak kaku. Jangan dikocok!
- Lalu masukkan keju, dan telur, aduk sampai rata, baru masukkan terigu. Aduk.
- Setelah rata, bentuk, lalu taburi keju chedar (jika mau) yang sudah di parut di atas adonan yang sudah dibentuk.
- Panggang. Angkat setelah warna kekuningan atau matang.

Bahan:
225 gr terigu
20 gr coklat bubuk
1 sdm susu bubuk
* 175 gr gr mentega
125 gr gula halus
1 butir kuning telur
coklat chip secukupnya
Kenari cincang

Cara membuat:

- Masukkan mentega, gula halus, dan kuning telur, kocok sampai naik.
- Lalu masukkan terigu coklat bubuk dan susu bubuk, sambil dikocok.
- Setelah merata, masukkan Chocolate chip dan kenari cincang.
- Panggang dengan api kecil.

Note:

* Biar lebih enak, kamu bisa ganti mentega tersebut dengan:
100 gr Golden Cream
75 gr Blueband
- Chocolate chip dan kenari bisa kamu taruh sebagai hiasan atau hanya campuran saja. Sesuai selera.

Bahan:
200 gr mentega
250 gr gula pasir yang halus
5 butir kuning telur ayam
5 butir putih telur ayam, kocok hingga kaku
100 ml NESTLÉ MILKMAID® Kental Manis Cokelat, larutkan dengan100 ml air

Ayak:
200 gr tepung terigu
50 gr cokelat bubuk
1 sdt baking powder
Vla:
50 gr tepung terigu
150 ml NESTLÉ MILKMAID® Kental Manis Putih
500 ml air hangat
4 butir kuning telur ayam
1/8 sdt vanili bubuk

Olesan:
150 gr cokelat masak pekat, cincang
100 ml NESTLÉ MILKMAID® Kental Manis Cokelat

Cara membuat :
-Siapkan loyang bundar 20 cm dan tinggi 7 cm, olesi margarin, lapisi dasarnya dengan kertas. Taburi sedikit tepung terigu. Sisihkan.
-Kocok mentega dan gula pasir hingga lembut.
-Masukkan kuning telur satu per satu sambil kocok hingga kental.
-Tuangkan larutan susu MILKMAID® Cokelat, aduk rata.
-Masukkan campuran tepung terigu secara bertahap sambil aduk rata.
-Tambahkan adonan putih telur kocok, aduk hingga rata.
-Tuang adonan ke dalam loyang, ratakan.
-Panggang dalam oven panas 180° C selama 45 menit hingga kecokelatan dan matang.
-Angkat, keluarkan dari loyang dan dinginkan.

Vla:
-Larutkan MILKMAID® Putih dan air hangat.
-Aduk tepung terigu dan vanili dengan larutan susu hingga rata.
-Jerangkan di atas api kecil hingga panas.
-Ambil sedikit adonan susu, aduk dengan telur hingga rata. Tuangkan kembali ke dalam adonan susu panas. Aduk-aduk hingga mendidih dan kental. -Angkat.

Olesan:
-Tim cokelat masak dan MILKMAID® Cokelat hingga leleh. Angkat.Penyelesaian:
-Belah cake membujur menjadi dua. Olesi bekas belahannya dengan adonan vla panas hingga rata. Satukan kembali.
-Olesi keliling sisi cake dengan adonan Olesan. Hias sesuai selera.
-Sajikan.

KUE KERING GULUNG KEJU


Untuk 600 gram
Bahan isi kue kering gulung keju :
100 gram keju cheddar parut,
20 gram gula tepung
20 gram susu bubuk
50 gram margarin
10 gram telur dikocok lepas
Bahan kulit
180 gram margarin
50 gram gula tepung
¼ sendok teh garam
1 butir telur
25 gram tepung terigu protein rendah
25 gram susu bubuk
½ sendok teh baking powder
100 gram cokelat masak putih, dilelehkan untuk pencelup
30 gram cokelat masak susu, dilelehkan untuk hiasan

Cara membuat kue kering gulung keju
Aduk rata bahan isi. Gumpalkan dan bentuk lonjong 3 cm
Kulit : kocok margarin, gula tepung, dan garam 1 menit. Masukkan telur. Kocok rata. Tambahkan tepung terigu, susu bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk rata
Giling tipis adonan. Beri isi. Pulung panjang 3 cm. Letakkan diloyang yang dioles margarin
Oven 35 menit dengan suhu 140 derajat celcius sampai matang
Celup kiri dan kanannya dengan cokelat masak putih leleh. Hias dengan cokelat masak susu leleh


Kue Putri Salju
Bahan Kue Putri Salju :
175 gram margarin
3 kuning telur
100 gram keju edam parut
1/4 sendok teh garam
175 gram tepung terigu, ayak
30 gram tepung maizena
Untuk taburan
350 gram gula bubuk

Cara membuat Kue Putri Salju
Siapkan loyang pipih, olesi dengan margarin, sisihkan
Kocok margarin hingga mengembang, masukkan telur dan terus kocok hingga mengembang
Masukkan tepung terigu, maizena, aduk rata, tambahkan keju edam dan garam, aduk rata hingga menjadi adonan yang dapat dibentuk
Ambil satu sendok teh adonan. bentuk bola, taruh di atas loyang, beri jarak
Panggang dalam oven dengan temperatur 160 derajat celcius selama 15 menit hingga matang
Dinginkan, taburi dan lumuri dengan gula bubuk, hingga seluruh bagian kue tertutup gula, simpan dalam stoples kedap udara.
Untuk 400 gram



Kue Kacang Cokelat 2

Bahan Kue Kacang Cokelat
gula halus 75 gram
mentega 80 gram
telur 1 butir, ambil kuningnya
cokelat pasta 2 sendok makan
tepung terigu 200 gram
tepung maizena 75 gram
cokelat bubuk 1 sendok makan
cokelat putih 200 gram, lelehkan

bahan selesai kacang
mentega 25 gram
gula halus 75 gram
kacang tanah 150 gram, sangrai, cincang halus

cara membuat kue kacang cokelat
Adonan; kocok gula, mentega. dan telur hingga lembut. masukkan cokelat pasta, aduk rata.
Masukkan tepung terigu, tepung maizena, dan cokelat bubuk yang sudah diaduk rata
Selai kacang: masak mentega dan gula hingga cair dan berwarna kekuningan. masukkan kacang tanah lalu aduk hingga rata.
Masak hingga mengental lalu angkat, setelah dingin bentuk bulat.
Adonan untuk hiasan; potong cokelat kecil-kecil, masukkan plastik segitiga, ditim hingga meleleh.
Tuang adonan dalam cetakan yang sudah dialasi margarin, isi dengan selai kacang, panggang hingga matang. setelah dingin hias dengan adonan hiasan.
untuk 700 gram

Bahan Resep Kue Kering Jeruk

mentega 140 gram
gula halus 130 gram
sari jeruk instan 10 sendok makan
telur 20 butir, ambil putihnya
tepung terigu 150 gram
pewarna makanan warna hijau dan orange
cengkih untuk hiasan

bahan selai nanas
nanas 1/2 buah, parut
gula pasir 100 gram
garam 1/2 sendok the

cara membuat kue kering jeruk
Cara membuat selai nanas = rebus nanas parut, gula pasir, kayu manis, dan garam hingga agak mengering, aduk hingga berbentuk selai.
Cara membuat adonan = kocok mentega, gula halus, dan sari jeruk hingga mengembang lalu masukkan putih telur. kocok lagi hingga lembut.
Masukkan tepung terigu, aduk dengan spatula. ambil bagian besar adonan, beri warna orange dan sedikit adonan beri warna hijau
Bentuk adonan warna orange menyerupai buah jeruk dan adonan hijau menyerupai buah jeruk. beri hiasan cengkeh di atasnya.
Letakkan diatas loyang yang sudah dialasi margari secukupnya, panggang selama 25 menit dengan api sedang.
untuk 400 gram

Kue Kering Kismis

Bahan kue Kering kismis
mentega 275 gram
gula halus 50 gram
telur 2 butir, ambil kuningnya
keju parut 25 gram
susu bubuk 20 gram
tepung terigu 300 gram
kismis 200 gram, iris halus
Bahan olesan
telur 2 butir, ambil kuningnya
madu 1 sendok the

cara membuat kue kering kismis
Kocok mentega dan gula halus, tambahkan kuning telur, kocok hingga lembut.
Masukkan keju parut, susu bubuk, tepung terigu, dan kismis, aduk rata dengan spatula
ratakan adonan setebal kurang lebih 3 mm
potong kue dengan ukuran kurang lebih 3 x 2 cm, olesi dengan bahan olesan, letakkan di atas loyang yang sudah dialasi margarin secukupnya
Panggang hingga matang kurang lebih selama 30 menit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar